Iklan

Teknik Melakukan Dribbling atau Menggiring Bola Yang Baik

Friday, November 21, 2014, 5:05 AM WIB Last Updated 2014-11-21T13:05:14Z
Space Iklan Di Sewakan HUB 081243410654
Teknik Melakukan Dribbling atau Menggiring Bola Yang Baik bisa dibilang gampang-gampang susah karena perlu dilakukan dengan latihan yang serius dan sunguh-sungguh. Pada dasarnya teknik dribbling ini, hanyalah sebuah cara bagaimana seorang pemain menggiring sekaligus melindungi bola dari perebutan lawan kemudian memutuskan mengumpan atau menendang bola ke gawang. Akan tetapi jika teknik itu dilakukan dengan monoton alias sekedar menggiring bola ke depan tanpa memperhatikan posisi lawan dan teman, bisa jadi bola akan mudah lepas dari penguasaan kaki kita. Lebih parahnya lagi, pemain sepakbola dapat terjatuh bila tidak dalam posisi yang benar akibat menginjak si kulit bundar.
http://klikduniabola.blogspot.com/2014/11/teknik-melakukan-dribbling-atau-menggiring-bola-yang-baik.html
Hal tersebut bisa terjadi karena ada beberapa faktor misalkan saja lapangan tidak rata, konsentrasi pemain kurang maksimal, atau bisa juga karena baru bisa bermain sepakbola. Untuk itu, di sini kita coba memahami kemudian mem-praktekkannya langsung bagaiamana melakukan dribbling bola yang baik. Namun ada baiknya memahami istilah yang ada dalam dribbling bola berikut ini.
> Speed Dribbling
Ialah teknik menendang bola ke arah depan kemudian mengejarnya
> Closed Dribbling
Yakni menjaga bola tidak lebih dari setengah meter dari pandangan kita atau dilakukan secara perlahan.
> matthews move, menggunting (scissors move),step over, cruyf move,
> melewatkan di bawah kedua kaki lawan (nutmeg move),
> berpura-pura mau menendang (fake kick),
> berputar (spin move),
> mencungkil bola (sombrero move) dan
> elastico move.

Berikut Teknik Dribbling Bola atau Menggirng Bola Yang Baik

1. Atur kekuatan tendangan
Saat posisi menguasai bola untuk di giring, usahakan atur kekuatan menendang bola. Apakah kita memutuskan untuk melakukan Speed Dribbling atau Closed Dribbling. Teknik ini bisa dilakukan saat lawan dalam posisi bertahan atau saat lawan memiliki kecepatan lari yang kurang kencang dari kita. Oleh karena itu teknik ini perlu diterapkan.

2. Gunakan kaki bagian dalam/luar
Maksdunya yaitu pada saat memutuskan untuk menguasai bola dari lawan, ada baiknya menggunakan kaki bagian dalam dengan maksud bola bisa dikontrol. Sedangkan kaki bagian luar digunakan ketika akan melakukan speed dribbling yaitu menendang bola ke arah depan kemudian mengejarnya.

3. Atur keseimbangan bodi tubuh
Hal ini wajar sebab ketika kita melakukan dribbling, posisi satu kaki menguasai bola sedangkan kaki lain melakukan tumpuan. Jadi kekuatan kaki juga sangat mempengaruhi keseimbangan pemain bola ketika menggiring.

4. Pandangan harus fokus
Seperti pada pengantar tadi, jika kita tidak fokus atau menggiring bola ala kadarnya, bisa-bisa kejadian yang tidak kita inginkan akan menimpa. Seperti tabrakan dengan pemain lawan, bola lepas, atau bola terebut oleh lawan. Fokus pandangan dimaksudkan agar bisa mengetahui seberapa jauh posisi bola dari kaki, kemudian untuk memperhatikan pergerakan lawan maupun kawan.

5. Kekuatan dan kecepatan
Kekuatan sangat diperlukan dalam sepakbola karena ini merupakan faktor utama pemain itu bisa stabil saat menguasai bola, mencari tempat atau melakukan tendangan. Sedangkan kecepatan bisa dimanfaatkan untuk mengajak lawan adu cepat dikala kita sedang dalam posisi menggiring bola.

Bagaimana menurut kalian penjelasan mengenai teknik melakukan dribbling atau menggiring bola yang baik di atas? Jika dirasa perlu melakukan inovasi, silahkan saja asalkan tetap memperhatikan 5 cara paling mendasar tadi.
Sumber : rezkyeko, ciricara.com

Komentar

Tampilkan

Artikel lainnya

Istilah - Istilah Sepakbola

+